Badan Kepegawaian Daerah dan KORPRI Provinsi Kepulauan Riau melaksanakan kegiatan penyerahan Laporan Hasil Penilaian Potensi dan Kompetensi Manajerial serta Sosial Kultural kepada tiga Organisasi Perangkat Daerah (OPD) pada tanggal 13 dan 14 Oktober 2025.
Tiga OPD penerima laporan tersebut adalah Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, Biro Administrasi Pimpinan serta BKAD Provinsi Kepulauan Riau.
Penyerahan laporan dilakukan secara langsung oleh Kepala BKD dan KORPRI Provinsi Kepulauan Riau, Yeni Trisia Isabella, didampingi oleh Kepala UPTD Penilaian Kompetensi Pegawai, Kepala Seksi Penyelenggara Penilaian Kompetensi, serta tim asesor. Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh para Kepala OPD terkait, pejabat administrator, serta bagian kepegawaian dari masing-masing perangkat daerah.
Dalam sambutannya, Yeni Trisia Isabella menegaskan bahwa asesmen merupakan bagian penting dalam membangun sistem manajemen talenta aparatur yang berbasis kompetensi dan kinerja.
“Asesmen ini menjadi langkah strategis dalam memetakan potensi dan kompetensi ASN secara objektif dan terukur. Saat ini, sekitar 65% pegawai di lingkungan Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau telah mengikuti asesmen, dan proses ini akan terus berlanjut hingga seluruh pegawai memiliki profil kompetensi,” ujarnya.
Yeni juga mengimbau agar seluruh pimpinan OPD dapat menyampaikan kepada para pegawai untuk mengikuti asesmen dengan serius.
“Hasil asesmen ini sudah diinput ke dalam aplikasi Manajemen Talenta dan MyASN BKN, sehingga menjadi bagian penting dari data nasional dalam pengembangan karier dan promosi pegawai,” tambahnya.
Kegiatan ini disambut positif oleh para pimpinan OPD. Kepala Biro Administrasi Pimpinan, Dody Sepka Noviandy menyampaikan apresiasi terhadap kegiatan penilaian ini.
“Kami menyambut baik kegiatan asesmen ini karena memberikan gambaran sejauh mana kompetensi pegawai kami. Dengan begitu, mereka bisa tahu aspek mana yang perlu diperbaiki dan dikembangkan. Ini sangat bermanfaat bagi peningkatan kinerja dan profesionalitas ASN,” tuturnya.
Melalui penyerahan laporan hasil asesmen ini, BKD dan KORPRI Provinsi Kepulauan Riau berharap hasilnya dapat dimanfaatkan secara optimal oleh setiap OPD sebagai dasar dalam penyusunan rencana pengembangan pegawai, mutasi, promosi, serta pembinaan karier yang lebih terarah.
Ke depan, kegiatan asesmen akan terus diperluas agar seluruh pegawai di lingkungan Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau memiliki profil kompetensi yang lengkap dan akurat. Dengan demikian, manajemen talenta dapat dijalankan secara transparan, objektif, dan berbasis data, menuju terwujudnya ASN yang profesional, berintegritas, dan adaptif terhadap perubahan. (CRW)