Latest News

PENDAFTARAN CPNS KEPRI DITUTUP, PALING BANYAK PELAMAR FORMASI AUDITOR

  • 17 September 2024
  • Administrator
  • 1642

Hingga hari terakhir, 10 September 2024 jumlah pelamar CPNS Provinsi Kepri mencapai 2.951 pelamar. Dari data tersebut, sebanyak 2.786 pelamar sudah melakukan submit dokumen dan diantaranya terdapat tujuh pelamar disabilitas. 

Kepala Bidang KORPRI, Pengadaan, dan Informasi Kepegawaian BKD dan KORPRI, Donny Firmansyah, S.T. menyampaikan jumlah pelamar tahun ini sungguh melebihi ekspektasi mengingat hanya 111 formasi yang diumumkan Pemprov Kepri. Selama ini, jumlah pelamar CPNS dengan jumlah formasi sekitar 100, biasanya hanya mampu menggaet minat seribuan pelamar. Diakui Donny, jumlah ini jauh melebihi target dikarenakan sudah beberapa tahun tidak dilaksanakan seleksi CPNS. Selain itu, ragam jurusan yang dapat masuk ke satu formasi kini lebih banyak sehingga memungkinkan peserta dapat ikut berpartisipasi mengikuti seleksi.

“Yang paling banyak pelamarnya adalah formasi auditor. Hampir 50% pelamar berminat untuk menjadi auditor di Inspektorat Daerah. Kualifikasi pendidikannya pun beragam, mulai dari S1 Manajemen, S1 Ekonomi Pembangunan, S1 Ilmu Pemerintahan, S1 Akuntansi, dan lainnya. Ada sekitar 12 jurusan semuanya,” ujarnya menjelaskan.

BKD dan KORPRI pun melakukan verifikasi terhadap dokumen pelamar yang sudah masuk ke dalam sistem SSCASN. Untuk hasil lebih akurat, terhadap dokumen yang sudah diverifikasi dilakukan tahap supervisi kembali untuk mengecek siapa saja yang Memenuhi Syarat (MS) dan Tidak Memenuhi Syarat (TMS). Pengumuman hasil seleksi administrasi ini direncanakan akan diumumkan pada 14-19 September 2024. Tahapan seleksi selanjutnya adalah Konfirmasi Penggunaan Nilai Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS Tahun Anggaran 2023 oleh Peserta Seleksi.